Pemda Lotim Bantu Penjualan Tiket dengan Harga Diskon, Tak Sampai 3 Hari Sudah Ludes Terjual


Kondisi tribun yang dipenuhi penonton di Sirkuit Mandalika

Lombok Timur, CBM - Pemerintah Daerah (Pemda) Lombok Timur (Lotim) diminta untuk menjual tiket MotoGP dengan harga diskon kepada para Aparatur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat. Tercatat tak sampai 3 hari tiket tersebut diterima, kini sudah hampir ludes terjual.


Pelaksanaan olahraga balapan sepeda motor yakni MotoGP kembali terlaksana di Sirkuit Mandalika dari tanggal 3-5 Oktober mendatang. Di mana beberapa pembalap juga telah sampai di Lombok untuk persiapan balapan, antusiasme dari masyarakat juga semakin meningkat untuk menyaksikan aksi para pembalap di aspal panas Mandalika.


Sekretaris Daerah (Sekda) Lotim, H. M. Juaini Taofik mengatakan bahwa ia menerima tiket gelaran MotoGP tahun 2025 sebanyak 2000 buah, namun dengan per hari ini kondisi tiket yang ada hampir sudah ludes semua karena harga yang ditawarkan cenderung sangat murah dibandingkan harga tiket normal.


“Kami diberikan 2000 tiket untuk pertama dan alhamdulillah kita bantu penjualannya karena harga tiket yang diberikan ke kami ada diskonnya,” ucapnya, Rabu (01/10/2025).


Tiket yang diberikan yakni seharga Rp400 ribu sampai Rp450 ribu untuk kategori tribun premium yakni tribun B dan C. Di mana harga tersebut ditawarkan dengan harga murah, sebab diskonnya hampir menyentuh 50 persen untuk warga NTB, khususnya Lotim.


Sampai hari ini sudah laku 1.250 tiket dan tersisa 150 tiket lagi. Ia optimis tiket yang dibantu penjualannya oleh Pemda Lotim tersebut dapat terjual habis hari ini. 


“Tiketnya dibeli oleh sebagian ASN dan juga sebagian dari masyarakat terutama pelaku usaha yang ada di Lotim,” ungkapnya.


Taofik mengungkapkan skema penjualannya yang terbilang sukses tersebut dengan menawarkannya kepada para kepala OPD, pengurus Korpri, pengusaha gudang tembakau, serta pemilik hotel dan restoran. 


“Itu yang mengambil tiketnya, saya optimis hari ini bisa habis terjual sisanya,” jelasnya.


Dikatakan Sekda Lotim bahwa penjualan saat ini merupakan bentuk dukungan dari pelaksanaan event balapan terbesar di dunia yakni MotoGP yang akan diadakan di Sirkuit Mandalika. Menurutnya, suksesnya kegiatan tersebut terselenggara, tentu juga akan menaikkan nama daerah NTB dan juga roda perputaran ekonomi yang begitu tinggi.


“Ini merupakan bentuk kolaborasi yang baik atas semua pelaksanaan yang ada di NTB, semoga pelaksanaan MotoGP kali ini dapat terselenggara sukses seperti tahun - tahun sebelumnya,” pungkasnya.

Posting Komentar untuk "Pemda Lotim Bantu Penjualan Tiket dengan Harga Diskon, Tak Sampai 3 Hari Sudah Ludes Terjual"